Baksos SHC tanam 1200 mangrove bersama MPM

Halo bro sis kali ini kita membahas sebuah kegiatan positif lainnya yang diadakan bersama oleh Surabaya Honda Community dan PT MPM motor sebagai main dealer honda motor jawa timur - NTT, acara yang bertajuk 'Bakti Sosial Surabaya Honda Community, penanaman mangrove di wisata mangrove gunung anyar surabaya'  ini dilaksanakan pada hari minggu 20 Maret 2016 pukul 7 pagi dibuka langsung oleh kordinator SHC Bp Nono dan perwakilan PT MPM bro Fariz, dan disambut dan diarahkan langsung oleh kepala dinas pertanian kota surabaya bapak Joestamadji, dalam sambutannya tersebut beliau mengungkapkan rasa bangganya kepada komunitas motor ada yang mau peduli tentang kelestarian kotanya termasuk daerah pesisir seperti penanaman mangrove ini kedepan beliau berharap akan semakin banyak komunitas yang peduli akan kotanya ini.

Dalam acara bahti sosial ini SHC menyumbang 1200an bibit mangrove dan ditanam langsung oleh para bikers peserta dengan jumlah tak kurang 200 perwakilan anggota club/komunitas, suasana terik matahari tak terelakkan namun suasana penanaman ini berlangsung dengan semangat kebersamaan dan rasa saling memiliki. Sebelum melakukan penanaman tersebut para bikers telah ditraining singkat oleh salah satu petugas dinas pertanian yang mengelola ecowisata tersebut.

Acara berakhir pada pukul 10.00 WIB dengan tanpa kendala apapun, diharapkan kegiatan ini berkesinambungan dan menjadi contoh bagi komunitas lain dan berbanfaat bagi warga sekitar pada khususnya juga warga surabaya pada umumnya.

Sebagai informasi tambahan, secara umum hutan mangrove mempunyai definisi sebagai hutan yang tumbuh di atas rawa-rawa berair payau yang terletak di garis pantai dan dipengaruhi oleh pasang-surut air laut tepatnya di daerah pantai dan sekitar muara sungai, sehingga tumbuhan yang hidup di hutan mangrove bersifat unik karena merupakan gabungan dari ciri-ciri tumbuhan yang hidup di darat dan di laut. Manfaat mangrove itu sendiri adalah Mencegah intrusi air laut, Mencegah erosi dan abrasi pantai, Sebagai pencegah dan penyaring alami, Sebagai tempat hidup dan sumber makanan bagi beberapa jenis satwa dan terakhir dapat berperan dalam pembentukan pulau dan menstabilkan daerah pesisir.


KCS #093

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan sopan &; No SARA

SPONSOR

KCS STORE --> OLSHOPE RESMI KCS

OFFICIAL MERCHANDISE

Pages