Jawa Timur peduli keselamatan (PEKA) berlalulintas

Peluncuran program Jatim Peduli Keselamatan (Peka) tahun 2015 di lapangan Kodam V Brawijaya berlangsung meriah pada Sabtu 07 Februari 2015. Langkah Direktorat Lalu Lintas Polda Jatim yang memelopori gerakan kesadaran tertib berlalu lintas tersebut juga menuai banyak apresiasi. Polda Jawa timur juga meng-claim bahwa sebagai pioneer program ini di Indonesia yang langsung diamini oleh Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara yang turut hadir.


Segenap petinggi hadir dalam acara itu. Antara lain, Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara Yuddy Chrisnandi, Gubernur Jatim Soekarwo, Kakorlantas Mabes Polri Irjen Pol Condro Kirono, Kapolda Jatim Irjen Pol Anas Yusuf, Pangarmatim Laksamana Muda TNI Darwanto, dan Direktur PT Jawa Pos Koran Leak Kustiya. Acara tersebut cukup meriah karena dihadiri lebih dari 8 ribu orang. Mereka datang dari berbagai kalangan, mulai personel gabungan Polisi, TNI, Mahasiswa, Pelajar hingga tak luput para bikers club/komunitas motor perwakilan se jawa timur.

KCS (komunitas cb150r surabaya) selaku salah satu club/komunitas motor yang telah menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas diundang untuk menghadiri dan turut menjadi saksi sejarah ini bersama 'dulur-dulur' bikers lainnya.

komunitas CB150R Surabaya (KCS) dalam jatim peka 2015

Sinergi semua pihak memang dibutuhkan untuk menciptakan budaya tertib lalu lintas. Karena itu, Ditlantas Polda Jatim menggandeng semua unsur yang ada, mulai media massa, TNI, pejabat daerah, pengusaha, pemerhati lalu lintas, club/komunitas motor hingga masyarakat umum. Mereka harus bahu-membahu membangun kesadaran bersama. Polisi yakin, bila masyarakat bergerak bersama, kecelakaan bisa diminimalkan. Apalagi selama ini kecelakaan kerap dipicu human error.

Dalam acara tersebut juga berlangsung penandatanganan 11 memorandum of understanding (MoU)program keselamatan lalu lintas. Program itu ditekankan pada beberapa wilayah di Jawa Timur. Antara lain, tertib jalan tol, strategi penindakan pelanggaran bus dan truk, safety riding jelajah Jawa Timur, polantasku sahabatku, stop n go, lomba PKS dan duta lantas, super lantas 3, kampanye keselamatan budhal awal, lomba angkutan peka, serta ESQ road safety.

Launching Jatim Peka juga dimeriahkan dengan sejumlah atraksi yang cukup menarik Penampilan patwal Polwan dengan motor gede (Moge), peragaan operasi balap liar yang mana anggota KCS turut ambil peran dalam simulasi tersebut, sempat mengundang decak kagum dan applaus para tamu undangan serta pameran alutsista polda jatim.

kcs on jatim peka 2015
kcs on jatim peka 2015



KCS #093

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan sopan &; No SARA

SPONSOR

KCS STORE --> OLSHOPE RESMI KCS

OFFICIAL MERCHANDISE

Pages