Deklarasi Honda Blog Community Jawa Timur

Brosist pada hari ini sabtu 28 Februari 2015 komunitas blog honda bikers memiliki gawe yaitu deklarasi blog komunitas honda jawa timur bersama dulur-dulur bikers admin blog komunitas-komunitas honda di jatim bertempat di villa Zam zam batu malang.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh sekitar 20 perwakilan komunitas honda bikers di Jawa Timur diantaranya HSX125 Sidoarjo (SupraX125), HMC Surabaya, SBC (Beat surabaya), HSSC (CB150R Sidoarjo), MSFC (CB150R Malang), DBS (CB150R Blitar), HSFCJ (CB150R jombang), SFMC (CB150R Mojokerto), KCS (CB150R Surabaya), MPCM (Megapro Malang), MPCP (Megapro Probolinggo), CBR Club Malang, CRSP (CB150R Pandaan), CB Arjuno, KSFC (CB150R Kediri), VMC (Verza Malang), JSFC (CB150R Jember), KOMBHAT, BBB (Beat Blitar), Paguyuban Honda Tulung Agung. 

Sebelum acara inti para bikers (bikers admin blog honda community. red) diajak terlebih dahulu berolah raga yaitu futsal, selain membugarkan badan juga membugarkan pikiran para bikers. 

Selanjutnya para biker istirahat sejenak untuk malamnya lanjut ke acara makan malam dan acara inti yaitu pemberian wawasan tentang blog yang selalu up to date dan menggeser pola bikers yang selama ini update acara pada sosmed kini diganti membuat sebuah artikel di blog/website. Dalam acara tersebut dimoderatori oleh pak Wiro dari jatimotoblog.com. keantusiasan para peserta tercermin dengan berlomba-lombanya ngeblog bareng via smartphone. Selain itu pak Wiro juga menerangkan bahwasannya blog juga dapat menarik pundi-pundi rupiah salah satunya dari space iklannya.

Sebagai acara penutup dalam seminar tersebut adalah ditandatanganilah komitmen bersama Honda Blog Community Jawa Timur yang secara otomatis menjadi pendeklarasian Honda Blog Community Jawa Timur tersebut. pihak MPM selaku main dealer wilayah Jatim-NTT mendukung penuh inisiatif tersebut tak pelak membuat semangat para bikers akan semakin tumbuh karena bikers tidak hanya touring saja masih banyak kegiatan positif lainnya seperti sosialisasi, interaksi, berkreasi dsb.


Setelah seluruh acara inti deklarasi blog selesai agenda selanjutnya adalah keliling KWB konvoi beriringan (rolling thunder) hingga terhenti di sebuah kedai STMJ untuk kopdar sembari menikmati udara malam hari bersama-sama bercengkrama agar lebih mengenal satu sama lainnya agar rasa persodaraan semakin erat tidak hanya melalui medsos atau chatting saja.



Keesokan harinya (minggu 1 Maret) setelah puas tidur pulas, para bikers kembali berolahraga bro-sist yaitu berenang di tengah dinginnya hawa di Batu Malang. setelah berpuas berenang agenda selanjutnya adalah sarapan pagi setelah berlapar ria bangun tidur hingga berenang.



Sebagai penutup seluruh rangkaian acara adalah Photo Contest dengan tema varian terbaru Honda Beat eSP bersama seorang model cewek, photo contest ini juga sebagai bahan untuk update blog dengan tema teknologi terbarukan honda beat eSP dan diperlombakan dalam ajang kompetisi blog honda jawatimur community.



Demikian laporan aktivitas Deklarasi Honda Blog Community Jawatimur yang diselenggarakan 28 Februari - 1 Maret 2015, harapan kedepan semoga semakin eksis blog-blog honda bikers Jawa Timur pada khususnya sehingga dapat mengenalkan segala macam kegiatan positifnya ke khalayak umum.  

bikers blog honda jatim community
Salam Seduluran Sak Lawase



KCS-093
Sumber gambar : dokumentasi pribadi & sumbangan para dulur komunitas peserta acara. thanks guys

7 comments:

  1. KCS...!!! YES...!!!

    Blognya tambah oke...

    ReplyDelete
  2. Smoga KCS Semakin SOLID
    KCS... Yess!!

    ReplyDelete
  3. Jayalah terus KCS ku....
    Uye....

    ReplyDelete
  4. DONACO POKER DENGAN INOVASI TERBARU

    Selamat menikmati liburan para member setia Donaco, disini kami secara resmi mengumumkan kepada Anda semua jika kita Donaco sudah menerima deposit dengan OVO payment. Jadi buat anda yang selama ini malas dan merasa bahwa trsanfer via bank itu merepotkan, sudah bisa hanya dengan mengunakan OVO. Dengan kemudahan-kemudahan ini pastinya kan membuat anda semakin betah bermain bersama kami kan bosku?
    Jika Anda belum bergabung dan mau menikmati kemudahan yang hanya dapat dinikmati di Donaco ini, silahkan hubungi kontak kami di :
    WHATSAPP : +6281333555662
    atau langsung di Livechat kami https://donacopoker(titik)net

    Yuk bosku, bergaung. banyak bonus menanti anda :))

    ReplyDelete

Berkomentarlah dengan sopan &; No SARA

SPONSOR

KCS STORE --> OLSHOPE RESMI KCS

OFFICIAL MERCHANDISE

Pages